Kejar Messi-Ronaldo

Kejar Messi-Ronaldo, Mbappe Diminta Pindah Ke MU Atau Madrid

Kejar Messi-Ronaldo, Mbappe Diminta Pindah Ke MU Atau Madrid

Parlay Bola –  Kejar Messi-Ronaldo, Mbappe Diminta Pindah Ke MU Atau Madrid

Legenda Manchester United, Wayne Rooney memberikan saran kepada Kylian Mbappe untuk tidak menghabiskan waktunya hanya di Paris Saint-Germain. Rooney menyebut Manchester United atau Real Madrid dapat membantu karier sang pemain agar lebih bersinar lagi.

Hingga saat ini Mbappe masih terikat kontraknya dengan PSG hingga tahun 2025 mendatang. Kendati demikian masa depan sang pemain sempat simpang siur setelah dikabarkan bakal cabut dari klub Paris itu pada Januari 2023 nanti. Meski mendapat bayaran mencapai 91 juta Euro per musim namun tidak menutup kemungkinan bagi dirinya untuk pergi kapan saja.

Menurtu laporan AS, Mbappe sendiri memiliki nilai kontrak yang cukup fantastis dan gaji yang selangit. Kendati demikian hal tersebut sepertinya tidak menghalangi minat dari klub besar lainnya untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain untuk didatangkan.

Sebelumnya di musim panas lalu, Real Madrid hampir menjadi klub baru bagi Mbappe. Bahkan saat itu Los Blancos tidak peduli apabila diharuskan untuk mengeluarkan kocek yang dalam demi membayar jasa servis Mbappe. Kendati demikian asa dari klub yang berisikan para pemain bintang itu justru harus pupus sudah.

PSG yang tidak bersedia melihat Mbappe berkostum Madrid pada akhirnya mengajukan tawaran menggiurkan bagi pemain bintangnya itu. Klub langganan juara Ligue 1 itu mampu membuat Mbappe berpikir ulang untuk bertahan dengan sejumlah kesepakatan yang tentu saja tidak mungkin dirinya dapat diklub lain.

Dan kini menurut beberapa laporan yang beredar, Madrid rupanya masih menaruh minat besar kepada Mbappe. Mereka masih juga memantau situasi sang pemain dan segera bergerak jika sudah tepat timingnya.

Simak Juga : Bayi Mbappe Muncul Di Parade Argentina, Messi Dihujat Fans PSG

Kejar Messi-Ronaldo

Keputusan Mbappe untuk pindah rupanya juga mendapat dukungan langsung dari mantan kapten timnas Inggris, Rooney. Menurutnya, Mbappe harus bersedia untuk pindah apabila nantinya mendapat tawaran lagi dari Real Madrid. Pasalnya dengan bermain di liga yang lebih besar tentu akan memberikan pengaruh besar bagi masa depan sang pemain ketimbang hanya di Ligue 1.

“Saya pikir dia harus meninggalkan klubnya sekarang. PSG memanglah klub besar, tetapi saya pikir dia sudah melakukan segala yang dia bisa di Ligue 1,” ucap pelatih DC United itu di Sports18.

“Dia bisa memilih Manchester United atau Real Madrid,” imbuh dia.

Diusianya yang masih sangat muda, kualitas Mbappe tentu tidak perlu diragukan lagi. Hal ini terlihat dari sejumlah pencapaian yang telah ia raih. Bahkan pemain 24 tahun itu disebut-sebut bakal menjadi pewaris mega bintang sepak bola dunia selanjutnya, setelah masa Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi berakhir. Namun semua itu dapat dirinya dapat apabila sudah pindah dari PSG.

“Jika dia perlu untuk mencapai level yang setara Messi dan Ronaldo, saya pikir dia harus memilih di antara Manchester United atau Real Madrid,” katanya mengakhiri.

Demikian berita yang dapat kami sampaikan selaku Agen Bola terkait “Kejar Messi-Ronaldo, Mbappe Diminta Pindah Ke MU Atau Madrid”. Semoga berita ini dapat membantu para pembaca semua. Sekian dan Terimakasih.